Friday, December 9, 2016

Janji Ahok-Djarot Kalau Terpilih Lagi Pimpin Jakarta, Islamic Center Akan Jadi Yang Termegah di Asia Tenggara


Janji Ahok-Djarot Kalau Terpilih Lagi Pimpin Jakarta, Islamic Center Akan Jadi Yang Termegah di Asia Tenggara
Jakarta Islamic Center. Photo: Islamic Center
ENEWS.ID - Calon Wakil Gubernur DKI Jakarta nomor urut 2, Djarot Saiful Hidayat melakukan pertemuan dengan warga Kampung Beting, Jakarta Utara. Pada kesempatan itu, dia sempat menyambangi Masjid Jakarta Islamic Center (JIC).

Cawagub Djarot Saiful Hidayat Kmpanye. Photo: Merdeka.com
Djarot mengatakan, sudah seharusnya Masjid JIC menjadi tempat kebudayaan Islam terkumpul. "Ini kita jadikan pusat kebudayaan Islam terbesar se-Asia Tenggara. Karena Islam itu benar-benar menyatu dengan masyarakat dan budaya Indonesia," kata Djarot, Jumat (9/12).

Mantan Wali Kota Blitar ini mengungkapkan, bersama Basuki Tjahaja Purnama ( Ahok) akan memiliki memperhatikan terhadap perkembangan Islam di ibu kota. Ini dibuktikan dengan akan dibangunnya Masjid Raya di Jalan Daan Mogot yang saat ini pembangunan telah mencapai 60 persen.

Dia mengungkapkan, dalam setahun, anggaran sebesar Rp170 miliar dialokasikan untuk membangun sarana ibadah bagi umat muslim tersebut. Tidak hanya itu, sarana yang sama juga dibangun di Balai Kota DKI Jakarta.

"Sekarang Balaikota juga sudah mempunyai masjid yang cukup megah bernama Masjid Fatahillah," terang politisi PDI Perjuangan ini.

Djarot mengatakan, apa yang dilakukannya adalah sebuah tanggung dirinya sebagai pelayan warga Jakarta. Dia mengharapkan, apa yang dikerjakan bersama Ahok selama memimpin ibukota bukan semata sebagai alat kampanye untuk menarik simpati warga.

"Itu sudah kewajiban kami. Kami sebagai pelayan apapun warga minta akan kami lakukan selama hal itu baik untuk Jakarta," terangnya.


Editor: Surya
Photo: Islamic Center / Merdeka.com
Sumber: Merdeka.com

This post have 0 comments


EmoticonEmoticon

Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement