![]() |
Perjuangan Ario Kiswinar Terjawab Sudah, Tes DNA Buktikan Kebenaran Sosok Mario Teguh. Photo: Lihat.co.id |
"Aryo Kiswinar Teguh adalah anak biologis dari Sismaryono Teguh dan Aryani Soenarto," demikian Awi Setyono saat dihubungi wartawan, Jumat (25/11/2016).
Tentu hasil tersebut menjawab teka-teki dan tarik ulur antara pihak Mario Teguh dan Ario Kiswinar selama ini. Karena seperti diketahui, Mario Teguh pernah mengatakan bahwa Kiswinar sering disebut bukan sebagai anaknya.
Untuk proses selanjutnya, tim penyidik akan memanggil beberapa saksi dan juga saksi ahli. Ditambahkan oleh Awi, saksi pernikahan Mario Teguh dan Ariyani Soenarto di Malang pun bakal dihadirkan."Setelah ini masih akan memanggil beberapa saksi ahli, seperti ahli bahasa, omongannya terlapor bisa buat bukti pencemaran nama baik atau tidak. Lalu saksi KUA yang di Malang juga bisa dipanggil. Beberapa saksi lagi, mungkin nanti bisa berkembang," tegas Awi.
Kisruh antara Mario Teguh dengan Ario Kiswinar, sosok yang mengaku diri sebagai anak motivator kondang itu sepertinya akan cepat selesai. Setelah pro kontra terjadi, akhirnya tes DNA pun dilakukan, Selasa (8/11/2016).
Lalu bagaimana respons dari pihak sang motivator?
Vidi Galenso Syarief, kuasa hukum Mario menanggapi hasil tersebut dengan santai. Pihaknya tidak merasa kalah dengan terbuktinya Ario sebagai anak biologis Mario.
"Nggak, justru Pak Mario 25 tahun yang lalu sudah mulai minta, sampai sekarang baru kesampaian. Dia justru bukan soal kalah dan menang. Dia merasa mendapatkan kepastian hukum atas anak yang namanya Kiswinar ini walaupun sudah terlambat," ucap Vidi saat dihubungi pada Jumat (25/11/2016).
Lebih lanjut, Vidi menambahkan Mario merasa beruntung dengan adanya hasil tersebut. Menurut Vidi, kliennya kini jadi tahu siapa ahli warisnya.
"Ya kepastian aja bahwa Ario Kiswinar Teguh adalah ahli waris dia," kata Vidi.
Sumber: Detik.com/Bintang.com
Editor: Surya
This post have 0 comments
EmoticonEmoticon